Susah Payah Bayern Munich Kalahkan FC Koeln

VIVA â€" Bayern Munich meraih kemenangan pertama di Bundesliga musim ini. Pada pekan kedua, The Bavarian berhasil menekuk tamunya FC Koeln.

Sebelumnya pada pertandingan pembuka pekan lalu, Bayern tidak sanggup mendulang poin maksimal. Mereka diketahui hanya bermain seri 1-1 dengan Borussia Moenchengladbach.

Namun pada laga di Allianz Arena, Minggu 22 Agustus 2021, tim asuhan Julian Nageslmann bisa meraih poin sempurna. Walau itu tidak dilakukan dengan mudah.

Menghadapi Koeln, Bayern harus memeras keringat untuk memastikan kemenangan. Serge Gnabry menjadi pahlawan serta bintang lapangan di laga tersebut.

Di babak pertama kedua tim gagal mencetak gol. Baik Bayern maupun Koeln sama-sama tampil solid, menghindarkan diri dari kebobolan. Baru di babak kedua hujan gol terjadi. Lima lesakan dibuat oleh kedua tim dalam kesempatan itu.

Related Posts

0 Response to "Susah Payah Bayern Munich Kalahkan FC Koeln"

Post a Comment