Kecelakaan Beruntun di Sungai Pua Agam Sejumlah Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Laporan Wartawan TribunPadang.com, Rezi Azwar
TRIBUNPADANG.COM, AGAM - Pihak kepolisian menyebut ada korban luka-luka dalam kecelakaan beruntun akibat di Sungai Pua, Kabupaten Agam.
Kecelakaan ini berawal dari truk tronton diduga hilang kendali dan tabrak 8 kendaraan lainnya.
Peristiwa pada Sabtu (18/9/2021) pukul 11.00 WIB ini, tepatnya terjadi di Jalan Lintas Padang - Bukittinggi, Jorong Batagak, Kecamatan Sungai Puar, Kabupaten Agam.
Baca juga: 9 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Sungai Pua Agam, Ini Daftar Beserta Kondisinya
Kapolsek Banuhampu Sungai Puar, AKP Mochammad Rosidi, mengatakan belum mengetahui pasti berapa banyak korban yang mengalami luka.
"Untuk korban jiwa kita belum ada dapat konfirmasi, tapi tadi ada beberapa orang dibawa ke rumah sakit," kata AKP Mochammad Rosidi.
Ia menjelaskan, pihaknya belum mengetahui berapa orang yang mengalami luka dalam kejadian kecelakaan beruntun ini.
"Berapa total korban luka-luka belum diketahui, karena ada masyarakat yang membawa ke rumah sakit," katanya.
Baca juga: UPDATE 6 Mobil dan 3 Sepeda Motor Tabrakan Beruntun di Sungai Pua Agam, Warung Ikut Rusak
Dikatakannya, Bus PO Tanjung Jaya masuk ke dalam sawah sebagian penumpang mengalami luka dan dibawa ke rumah sakit.
Daftar Kendaraan Terlibat Kecelakaan
0 Response to "Kecelakaan Beruntun di Sungai Pua Agam Sejumlah Korban Dilarikan ke Rumah Sakit"
Post a Comment