Jadwal Lengkap Sulut United di Putaran II Babak Penyisihan Liga 2 di Balikpapan

TRIBUNMANADO.CO.ID - Sulut United siap menjalani putaran kedua babak penyisihan grup D Liga 2.
Saat ini, skuad asuhan Ricky Nelson telah berada di Balikpapan, venue pelaksanaan putaran kedua.
Mahadirga Lasut dkk akan memulai kampanye putaran kedua dengan bersua Persewar Waropen pada Rabu 3 November 2021.
Laga yang akan dimainkan pukul 18.30 Wita ini akan digelar di Stadion Batakan, Kota Balikpapan, Kaltim.
Sulut United akan memainkan lima partai. Laga terakhir, Sulut United akan bersua Kalteng Putra pada Rabu 1 Desember 2021.
Sementara, laga melawan tuan rumah Persiba Balikpapan dijadwalkan pada pertandingan ketiga, 17 November 2021.
Berikut ini jadwal tanding Sulut United dalam putaran kedua grup D Liga 2.
Rabu 3 November 2021
Persewar vs Sulut United
Rabu 10 November 2021
Sulut United vs Mitra Kukar
Rabu 17 November 2021
Sulut United vs Persiba
0 Response to "Jadwal Lengkap Sulut United di Putaran II Babak Penyisihan Liga 2 di Balikpapan"
Post a Comment