Libas Irlandia Ganda Putri Indonesia ke 16 Besar French Open 2021

VIVA â€" Ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto melaju ke babak 16 besar BWF World Tour Super 750 French Open 2021.
Berlaga di Stade Pierre de Coubertin, Fadia/Ribka melibas wakil Irlandia Kate Frost/Moya Ryan dua gim langsung, Rabu 27 Oktober 2021.
Fadia/Ribka tampil memukau sedari awal gim pertama. Mereka mengerahkan kemampuan terbaik.
Pukulan demi pukulan yang dilancarkan Fadia/Ribka membuat Kate/Moya melakukan kesalahan. Terus menggempur, Indonesia melesat usai memanfaatkan kesalahan dari Irlandia.
Fadia/Ribka makin tak terbendung. Indonesia membuat Kate/Moya menyerah dan menang di gim pertama 21-11.
Gim kedua, Kate/Moya mencoba bangkit. Namun lagi-lagi mereka mendapatkan tekanan dari Fadia/Ribka.
Indonesia tak memberi celah. Berada di posisi unggul, Fadia/Ribka tancap gas dan akhirnya menyudahi perlawanan Kate/Moya 21-13.
0 Response to "Libas Irlandia Ganda Putri Indonesia ke 16 Besar French Open 2021"
Post a Comment