Dejan Antonic Tetap Jadi Pelatih PSS Sleman
Kamis, 11 November 2021 - 15:55 WIB
VIVA â€" Dejan Antonic tetap dipercaya menjadi pelatih PSS Sleman. Manajemen tim berjuluk Super Elang Jawa mengambil keputusan ini setelah melakukan evaluasi.
Direktur Utama PT. PSS, Andy Wardhana Putra mengatakan bahwa manajemen masih percaya kepada Dejan. Dari evaluasi yang dilakukan, Dejan dinilai masih layak untuk mengisi jabatan pelatih.
"Kami percaya coach Dejan Antonic dengan segala pengalamannya di sepakbola masih mampu membawa PSS Sleman mengarungi Liga 1 musim 2021/2022 dengan prestasi lebih baik," ucap Andy, Kamis 11 November 2021.
Andy menuturkan bahwa dengan memertahankan Dejan, dirinya menjamin pihak manajemen tak akan melakukan intervensi. Kondisi ini dilakukan untuk menjaga profesionalisme pelatih.
"Kami pihak manajemen sangat memercayakan hal ini (tim) kepada coach Dejan Antonic. Kami tidak akan melakukan intervensi apapun agar coach Dejan bisa lebih fokus bekerja tanpa gangguan," ungkap Andy.
Berharap Suporter Mengerti
0 Response to "Dejan Antonic Tetap Jadi Pelatih PSS Sleman"
Post a Comment