Durian Runtuh Lagi Nih Ekspor RI Cetak Rekor Tertinggi

Jakarta, CNBC Indonesia - Ekspor Indonesia kembali mencatatkan kinerja yang membanggakan. Ekspor produk dalam negeri pada bulan lalu mencatatkan nilai tertinggi sepanjang sejarah.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat nilai ekspor Indonesia pada Oktober 2021 ini sebesar US$ 22,03 miliar atau meningkat 53,35% dibandingkan dengan Oktober 2020 yang senilai US$ 14,36 miliar.

"Betul, ekspor Oktober tertinggi sepanjang sejarah dan masa," ujar Kepala BPS Margo Yuwono, Senin (15/11/2021).

Bak ketiban durian runtuh, nilai ekspor ini mencatatkan rekor dikarenakan kenaikan harga komoditas dalam negeri secara signifikan di pasar global. Terutama yang berada di sektor industri pengolahan, dimana menjadi penopang utama ekspor pada bulan lalu.

Pada Oktober 2021, industri pengolahan mencatatkan nilai ekspor US$ 16,07 miliar. Realisasi ini naik hingga 36,50% dibandingkan Oktober 2020.

"Ada tiga komoditas utama yang menopang ekspor industri pengolahan yang tumbuh tertinggi yakni minyak kelapa sawit tumbuh 22,54%, besi dan baja tumbuh 12,70% dan timah tumbuh 37,29%," kata dia.

Seperti diketahui, pada bulan lalu harga minyak kelapa sawit Indonesia naik 10,62% dibandingkan dengan September 2021. Ini dipengaruhi oleh kenaikan minyak kelapa sawit dunia sempat mencatatkan rekor harga tertinggi US$ 1.450 dolar per ton di Bursa CIF Rotterdam pada 19 Oktober.

Kemudian, ekspor Indonesia dari sektor pertambangan juga meningkat tajam pada Oktober 2021 yang tercatat US$ 4,53 miliar. Peningkatan bahkan hingga 190,57% dibandingkan dengan Oktober 2020.

"Tiga komoditas yang tumbuhnya tertinggi adalah batu bara, lignit dan biji tembaga," jelasnya.



[Gambas:Video CNBC]

(dru)

Related Posts

0 Response to "Durian Runtuh Lagi Nih Ekspor RI Cetak Rekor Tertinggi"

Post a Comment