Rachel Vennya Ditetapkan Sebagai Tersangka Pelanggaran Karantina Diperiksa Polisi Hari Senin Depan

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Selebgram Rachel Vennya dan Salim Nauderer serta Maulina Khairunisa ditetapkan sebagai tersangka pelanggaran karantina.

Salim Nauderer dan Maulida Khairunisa adalah kekasih dan manajer Rachel Vennya.

Baca juga: Status Rachel Vennya Masih Saksi, Bungkam Setelah Menjalani Pemeriksaan Kedua Selama 6 Jam

Baca juga: Rachel Vennya dan Salim Nauderer Jalani Pemeriksaan Selama 6 Jam, Status Mereka Masih Sebagai Saksi

Mereka ditetapkan sebagai tersangka kasus yang sama.

Penetapan tersangka ditetapkan setelah penyidik selesai melakukan gelar perkara.

"Mereka ditetapkan sebagai tersangka kasus pelanggaran karantina," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus, Rabu (3/11/2021).

Selebgram Rachel Vennya dan Salim Nauderer selesai menjalani pemeriksaan kedua di Polda Metro Jaya terkait kasus kabur dari karantina, Senin (1/11/2021) sore. Selebgram Rachel Vennya dan Salim Nauderer selesai menjalani pemeriksaan kedua di Polda Metro Jaya terkait kasus kabur dari karantina, Senin (1/11/2021) sore. (Tribun/Bayu Indra)

Dari hasil gelar perkara itu penyidik menetapkan empat tersangka.

Satu tersangka lainnya adalah orang yang membantu Rachel Vennya kabur dari tempat karantina.

Rachel Vennya bersama tiga tersangka lainnya akan menjalani pemeriksaan lanjutan sebagai tersangka.

Baca juga: Rachel Vennya Janji Kooperatif dan Patuhi Proses Hukum Jika Ditetapkan Sebagai Tersangka, Benarkah?

Baca juga: Masih Saksi, Rachel Vennya Kembali Diperiksa di Polda Metro Jaya Setelah Kabur dari Tempat Karantina

Rencananya, pemeriksaan akan dilakukan di Polda Metro Jaya, Senin pekan depan.

Rachel Vennya bersama Salim Nauderer dan Maulida Khairunisa sudah dua kali menjalani pemeriksaan terkait kabur dari karantina.

Related Posts

0 Response to "Rachel Vennya Ditetapkan Sebagai Tersangka Pelanggaran Karantina Diperiksa Polisi Hari Senin Depan"

Post a Comment